MENGAPA PERLU YESUS..?
Bagi mereka yang mengalami kesusahan dan banyak mengalami penderitaan hidup, mungkin berfikir mengapa Tuhan tidak menolong saya, sampai pada titik timbul keraguan kepada Tuhan dan titik berikutnya adalah tidak percaya lagi kepada Tuhan.
Demikian juga orang yang sukses dan berkecukupan dan tidak kurang suatu apapun akan berkata untuk apa Tuhan Yesus, Toh... hidupku bahagia dan tidak kurang suatu apapun.
Dari kedua tipe orang diatas dalam kehidupan yang berbeda status yang tetap memiliki kesamaan pemikiran yaitu meragukan Tuhan Yesus dan berfikir tidak perlu Yesus.
Hal keraguan kepada Yesus bukan saja terjadi pada orang awam, tetapi juga terjadi kepada ahli-ahli agama, kita dapat mengambil contoh seorang di Alkitab namanya Nikodemus
Yohanes 3:1, 3-13 (TB) Adalah seorang Farisi yang bernama Nikodemus, seorang pemimpin agama Yahudi.
Nikodemus bukan saja seorang farisi tetapi juga seorang pengajar, jika seorang farisi dan seorang pengajar bisa ragu bahkan tidak percaya kepada Yesus, apalagi orang awam, baiklah kita baca ayat-ayat berikut agar bisa terjawab " Apakah kita perlu Yesus?"
Mari kita lihat ayat-ayat berikut
Yohanes 3:16 (TB) Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.
(Agar tidak binasa perlu Yesus)
Yohanes 3:36 (TB) Barangsiapa percaya kepada Anak, ia beroleh hidup yang kekal, tetapi barangsiapa tidak taat kepada Anak, ia tidak akan melihat hidup, melainkan murka Allah tetap ada di atasnya."
(Agar tidak mendapat murka Allah perlu Yesus)
Yohanes 1:12 (TB) Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya;
(Memiliki kuasa melawan yang jahat perlu Yesus)
Yohanes 6:40 (TB) Sebab inilah kehendak Bapa-Ku, yaitu supaya setiap orang, yang melihat Anak dan yang percaya kepada-Nya beroleh hidup yang kekal, dan supaya Aku membangkitkannya pada akhir zaman." (Mau bangkit perlu Yesus)
Yohanes 6:47 (TB) Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa percaya, ia mempunyai hidup yang kekal. (Mau hidup kekal perlu Yesus)
Yohanes 11:25-26 (TB) Jawab Yesus: "Akulah kebangkitan dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati,
dan setiap orang yang hidup dan yang percaya kepada-Ku, tidak akan mati selama-lamanya. Percayakah engkau akan hal ini?" (Mau hidup walaupun sudah mati perlu Yesus)
Yohanes 12:44-45 (TB) Tetapi Yesus berseru kata-Nya: "Barangsiapa percaya kepada-Ku, ia bukan percaya kepada-Ku, tetapi kepada Dia, yang telah mengutus Aku;
dan barangsiapa melihat Aku, ia melihat Dia, yang telah mengutus Aku.
(Ingin melihat Allah perlu Yesus)
Yohanes 20:31 (TB) tetapi semua yang tercantum di sini telah dicatat, supaya kamu percaya, bahwa Yesuslah Mesias, Anak Allah, dan supaya kamu oleh imanmu memperoleh hidup dalam nama-Nya. (Mau hidup perlu Yesus)
Markus 16:16 (TB) Siapa yang percaya dan dibaptis akan diselamatkan, tetapi siapa yang tidak percaya akan dihukum.(Mau selamat perlu Yesus)
Kisah Para Rasul 16:30-31 (TB) Ia mengantar mereka ke luar, sambil berkata: "Tuan-tuan, apakah yang harus aku perbuat, supaya aku selamat?"
Jawab mereka: "Percayalah kepada Tuhan Yesus Kristus dan engkau akan selamat, engkau dan seisi rumahmu."
(Mau semua keluarga selamat perlu Yesus)
Roma 5:1-2 (TB) Sebab itu, kita yang dibenarkan karena iman, kita hidup dalam damai sejahtera dengan Allah oleh karena Tuhan kita, Yesus Kristus.
Oleh Dia kita juga beroleh jalan masuk oleh iman kepada kasih karunia ini. Di dalam kasih karunia ini kita berdiri dan kita bermegah dalam pengharapan akan menerima kemuliaan Allah.
(Mau mendapat kemuliaan perlu Yesus)
Galatia 2:16 (TB) Kamu tahu, bahwa tidak seorang pun yang dibenarkan oleh karena melakukan hukum Taurat, tetapi hanya oleh karena iman dalam Kristus Yesus. Sebab itu kami pun telah percaya kepada Kristus Yesus, supaya kami dibenarkan oleh karena iman dalam Kristus dan bukan oleh karena melakukan hukum Taurat. Sebab: "tidak ada seorang pun yang dibenarkan" oleh karena melakukan hukum Taurat. (Mau dibenarkan Allah perlu Yesus)
Galatia 2:20 (TB) namun aku hidup, tetapi bukan lagi aku sendiri yang hidup, melainkan Kristus yang hidup di dalam aku. Dan hidupku yang kuhidupi sekarang di dalam daging, adalah hidup oleh iman dalam Anak Allah yang telah mengasihi aku dan menyerahkan diri-Nya untuk aku.
(Mau dikasihi Allah perlu Yesus)
Ibrani 7:25 (TB) Karena itu Ia sanggup juga menyelamatkan dengan sempurna semua orang yang oleh Dia datang kepada Allah. Sebab Ia hidup senantiasa untuk menjadi Pengantara mereka.(Mau selamat dengan sempurna perlu Yesus)
Ibrani 10:39 (TB) Tetapi kita bukanlah orang-orang yang mengundurkan diri dan binasa, tetapi orang-orang yang percaya dan yang beroleh hidup.
(Agar tidak binasa perlu Yesus)
Dari semua ayat-ayat di atas dapat disimpulkan bahwa hidup yang sebenarnya adalah hidup yang tiada akhirnya yaitu hidup kekal, untuk apa jika seluruh isi dunia menjadi milik kita tetapi kita kehilangan keselamatan?
Harta kekayaan dan jabatan dan pangkat apapun tidaklah mampu menyelamatkan kita, bahkan tidak ada seorangpun atau nama apapun yang didunia ini yang bisa menyelamatkan untuk hidup kekal.
Sebagai ayat penutup :
Kisah Para Rasul 4:12 (TB) Dan keselamatan tidak ada di dalam siapa pun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan."
Sebagai ayat penutup :
Kisah Para Rasul 4:12 (TB) Dan keselamatan tidak ada di dalam siapa pun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan."
Jelas hanya nama " Yesus" yang bisa menjadi jaminan hidup kekal, yang artinya pada kesimpulanya "KITA PERLU YESUS", Amen
Komentar
Posting Komentar